Sunday, January 20, 2013

Yuk, Belajar Pen Spinning!

Selamat sore, kalian yang menantikan hari Senin dengan segala kesibukan yang menunggu! Hehe, tapi tenanglah kalian karena L kali ini tidak memperburuk mood kalian mengingat besok adalah hari yang sebenarnya (mungkin) tidak kalian harapkan: Mon(ster)day!

Yep, kali ini L akan share tentang apa itu yang disebut Pen Spinning. L sendiri kurang tahu apakah ini termasuk kategori sport atau art, atau bahkan kombinasi keduanya. Mungkin tanpa disadari kalian sering memainkan pensil, bolpoin, atau stick drum di antara jari - jari tangan kalian. Iya, benar sekali kalau memang kalian sering melakukannya, berarti kalian lagi Pen Spinning.


Istilah Pen Spinning sendiri mungkin masih asing yah buat kalian? L sendiri juga baru tahu beberapa hari terakhir tentang istilah ini. Menurut situs wikipedia yang L baca, Pen Spinning ini belum dipastikan dari mana asalnya, tapi yang pasti di luar Indonesia terutama di Jepang, kegiatan ini sudah populer loh! Bagaimana tidak, L sendiri ketika melihat video Pen Spinning tingkat advance yang dilakukan oleh anak - anak Thailand di YouTube aja sudah envy maksimal, hehe.

ngeri nggak tuh liatnya? :p

Setelah googling, L pun menemukan tutorial fundamental buat kalian dan L sendiri yang masih sangat pemula dan ingin belajar Pen Spinning. Berikut hasil pencarian yang bisa L bagikan buat kalian:

Trik Fundamental (Dasar)

  • Thumb Around


  • Charge
  • Sonic
  • Finger Pass

Yep! Itu adalah dasar - dasar dari Pen Spinning. Untuk saat ini, L sendiri masih belajar Thumb Around sih, hehe. Maklum, L kan juga sangat pemula buat belajar Pen Spinning. Buat kalian yang sudah bisa menguasai trik - trik di atas, berarti kalian bisa lanjut ke trik yang lebih sulit (advance). Untuk kalian yang penasaran dan ingin tahu lebih banyak tentang Pen Spinning, ternyata ada forum dan komunitasnya loh di Indonesia. Silahkan kunjungi mereka di forum Indonesian Pen Spinning Board!

Yuk, sama - sama belajar main Pen Spinning!

Salam,
L

8 comments:

  1. Belajar ah, bisanya pake jari telunjuk sama jari tengah doang.. Hehe

    Blog kamu bagus, :)

    ReplyDelete
  2. hehe, iya sama - sama belajar :D

    ReplyDelete
  3. Bisa pake bolpoin apa aja kan? Atau ada bolpoin khususnya??

    ReplyDelete
  4. Aky bisanya yang teknik Thumb Around

    ReplyDelete
  5. lagi belajar thumb around masih mencoba untuk menangkap pensilnya (g berhasil nangkep mulu)

    ReplyDelete